Akibat Krisis, Harga Emas Diramalkan Naik Terus, PAXGold Jadi Pilihan
Jelaslah sudah kita saat ini berada dalam krisis ekonomi global. IMF menegaskan itu dan bisa jauh lebih parah daripada krisis tahun 2008 silam. Harga emas pun diprediksi naik terus dan PAXGold di Triv bisa jadi pilihan mudah untuk berinvestasi emas.
Carsten Fritsch, analis Commerzbank meramalkan harga emas akan naik menjadi US$1800 per troy ons. 1 troy ons setara dengan 31,1 gram, yang dalam rupiah saat ini bernilai lebih dari Rp27,8 juta, atau sekitar Rp895.401 per gram. Di pasar spot dunia siang ini, emas diperdagangkan berkisar Rp841.568 per gram, turun 3,06 persen dalam 24 jam terakhir.
Sementara itu, Ed Moya, Analis OANDA mengatakan, investor seharusnya tidak terkejut dengan volatilitas emas, dan sementara reli tampaknya sudah berada di titik jenuh beli, tapi prospek kenaikannya tetap kuat.
“Emas akan mendapat dukungan cukup besar dari dari level US$1.650 troy ons dan akhirnya menuju level US$ 1.800 per troy ons,” tegasnya, seperti yang dilansir dari CNBC Indonesia.
Fritsch menambahkan, investor kini tidak hanya melihat emas sebagai aset aman (safe haven) tetapi juga “jalur penyelamatan terakhir” di tengah penyebaran Covid-19, yang membuat banyak negara menggelontorkan stimulus fiskal dan moneter dalam jumlah besar.
Pandemi Covid-19 yang membawa perekonomian global ke dalam resesi, akibat banyak negara menerapkan kebijakan karantina wilayah (lockdown), yang menyebabkan aktivitas ekonomi menurun bahkan terhenti.
Dana Moneter Internasional (International Monetary Fund/IMF) dalam laporan terbaru yang diberi judul “The Great Lockdown”, memperkirakan ekonomi global akan mengalami kontraksi atau pertumbuhan negatif (-3 persen) pada tahun ini.
Besaran itu anjlok 6,3 poin persentase dibandingkan proyeksi yang dibuat pada Januari 2020. Lembaga yang berkantor pusat di Washington tersebut juga menyatakan krisis yang terjadi kali ini jauh lebih parah dibandingkan dengan krisis finansial global tahun 2008.
Triver sekalia, ini bermakna krisis bukanlah isapan jempol, bukan pula bayang-bayang, tetapi nyata. Maka, adalah lumrah harga emas terus naik dan menjadi pilihan terbaik untuk melindungi nilai uangnya, selain Bitcoin yang selama 30 hari terakhir sudah naik 33 persen.
Seperti yang kami sampaikan pada artikel sebelumnya, dalam krisis seperti ini Anda sepatutnya mencari aset yang bisa melindungi uang Anda untuk melawan nilai inflasi yang akan membesar. Inflasi ini sangat ditentukan oleh telah banjirnya uang rupiah dan dolar di pasar akibat stimulus ekonomi.
Maka, emas dan bitcoin akan terus menjadi incaran di tengah ketidakpastian ini.
Selain itu cara termudah untuk berinvestasi emas juga harus cerdas. Di Triv misalnya ada cara yang sudah tersedia sejak beberapa bulan lalu, yakni PAXGold. Harga PAXGold setara dengan harga emas murni 1 troy ons (31,1 gram). Harganya bergerak berdasarkan harga emas dunia.
Dengan membeli PAXGold, sama halnya Anda membeli emas fisik, karena nilainya memang dijamin oleh emas sungguhan, yang dalam hal ini dikelola langsung oleh Paxos Company di New York, Amerika Serikat.
Tingkat likuiditas juga sangat tinggi, karena Anda bisa membeli dan menjual kapan saja dalam satuan rupiah.
Untuk memulai perdagangan PAXGold, silahkan kunjungi laman Triv.co.id sekarang juga. [*]