Harga Bitcoin Mengalami Peningkatan Dalam Semalam
Bitcoin, mengalami peningkatan harga hanya dalam 24 jam saja?
Menurut CoinMarketCap, mata uang digital naik sebesar 7,34 persen yang didorong dengan kapitalisasi pasar kurang lebih $ 14 M pada harga $ 893,83 per Bitcoinnya, dan mencatat transaksi senilai $ 198,4 juta dalam waktu 24 jam.
Baca juga: Bitcoin Masih Menjadi Pilihan Utama Dalam Menghindari Kontrol Modal Di Cina
Jika hal ini masih berlanjut dalam pasar Bitcoin di bursa besar, maka bitcoin akan menembus pasar yang lebih besar dan luas dengan cepat, serta akan memicu penggunaan dan adopsi masal diseluruh dunia.
Di kutip dari media besar Cointelegraph “Dapatkah momentum ini dipertahankan?” Matej Michalko, CEO startup DECENT menjawab:
“Momentum ini masih berlanjut dan hal itu merupakan pertanda bahwa ekonomi cryptocurrency baru saja diaktifkan oleh Bitcoin, cryptocurrencies serta teknologi Blockchain. Kami perlahan-lahan mendapatkan peluang besar untuk masuk ke dalam pasar secara massal. Kami masih memiliki jalan panjang di depan kami.”
Harga merupakan fungsi dari kegiatan pembelian dan penjualan di pasar valuta. Semakin banyak Bitcoin yang dibeli dari yang dijual, semakin naik/meningkat harganya.
Kenaikan harga Bitcoin akan memacu kepentingan investor dan pedagang di seluruh dunia terutama yang berfokus di daratan Eropa karena nilai euro terus saja mengalami penurunan terhadap dolar.
Menurut David Duccini, pendiri DBA Silicon Prairie online yang baru-baru ini disetujui oleh Minnesota Departemen Perdagangan untuk meluncurkan portal crowdfunding nya yang akan menghasilkan Blockchain yang berbasis implementasi dari masalah pribadi (ekuitas dan utang), kenaikan Bitcoin ini tidak berdampak dalam jangka pendek tapi mungkin dalam jangka panjang.