Dapatkah Bitcoin Gantikan Emas?

John Pfeffer dari Pfeffer Capital berpendapat bahwa Bitcoin adalah aset pertama di dunia yang dapat menggantikan emas. Pendapatnya ini disampaikan dalam acara Sohn Investment Conference yang diadakan pada hari Senin, 23 April 2018.

Lebih lanjut lagi, ia mengatakan bahwa harga Bitcoin berpotensi menembus angka US$90.000, meskipun saat ini masih diperdagangkan di angka US$9000. Bitcoin menikmati kenaikan harga yang cukkup signifikan dalam beberapa minggu ini, setelah mengalami penurunan cukup dalam dari US20.000 di akhir tahun 2017 ke angka US$7000 di bulan Februari-Maret 2018.

Bitcoin memiliki potensi untuk mencapai harga jauh lebih tinggi, hingga 10 kali lipat, dari harga saat ini.

Bitcoin merupakan mata uang kripto yang paling tua di dunia. Keunggulannya merupakan mata uang atau alat pembayaran yang terdesentralisasi, tanpa campur tangan pihak pengendali sentral, dan bebas dari sensor pemerintah. Hal ini memberikan kebebasan bagi para penggunanya untuk melakukan apapun yang mereka inginkan.

Lagipula dengan Bitcoin, proses transaksi jadi jauh lebih mudah ketimbang emas yang amat berat dan sulit disimpan.

John Pfeffer sendiri merupakan pengusaha terkenal yang menggeluti bidang keuangan. Ia juga telah menulis buku yang berjudul “An (Institutional) Investor’s Take on Cryptoassets”.

John Pfeffer mengingatkan bahwa mata uang kripto bitcoin harus dipisahkan dari mata uang kripto lainnya karena karakteristiknya yang amat berbeda. Bitcoin jauh lebih terpercaya ketimbang mata uang kripto lain yang relatif lebih baru dan belum terkenal, sementara Bitcoin telah menjadi fenomena global, di mana hampir semua orang tahu apa itu Bitcoin.

Pendapat John Pfeffer sendiri amat sinkron dengan apa yang disampaikan si kembar Winklevoss. Mereka pernah membuat pernyataan bahwa Bitcoin akan merevolusi emas. Bahkan, Bitcoin jauh lebih baik ketimbang emas. Kelangkaan Bitcoin menyerupai emas, sementara ia mudah dipindahkan dan mudah ditransaksikan.

Waktu yang akan menjawab apakah benar Bitcoin menggantikan emas.

Be the first to write a comment.

Your feedback