Mengapa Harga Bitcoin Naik Pesat Hingga $ 500 Dan Ethereum Merosot?

Harga Bitcoin telah mengalami kenaikan pesat hingga $ 500 untuk pertama kalinya pada tahun 2016. Meningkatnya perdagangan bitcoin telah menimbulkan dampak negatif pada harga ether.

Baca juga: Apakah Setiap Altcoin Itu Berguna?

Harga Bitcoin tiba-tiba melonjak mencapai $ 500. Hingga Jumat kemarin, mata uang digital ini telah mengalami kenaikan hingga $ 450 sebelum mulai menunjukkan tren kenaikan hingga $ 50 dalam kurun waktu dua hari.

1-169x300

Volatilitas yang terkait dengan harga cryptocurrency adalah sebuah fakta umum, terutama disebabkan oleh permintaan dan penawaran aset kripto untuk perdagangan. Gelombang saat ini pada harga Bitcoin telah dikaitkan dengan peningkatan aktivitas perdagangan di Cina dan Korea, dengan premi 10% yang telah ada di negara-negara ini untuk waktu yang sangat lama.

Kenaikan harga pertama kali yang terjadi menurut pengamatan terjadi di bursa Cina. OKCoin dan Huobi adalah platform bitcoin pertama untuk melihat peningkatan permintaan untuk mata uang digital, sehingga harga naik pesat melewati $ 500 dalam waktu singkat. Namun kenaikan harga yang lambat ditunjukkan oleh pasar pasar di wilayah barat. Terakhir kali harga Bitcoin menyentuh $ 500 pada bulan November 2015, ketika itu harga sudah menyentuh $ 500 namun entah kenapa harga sudah turun kembali ke level yang berkisar $ 400-$ 450 dalam beberapa hari ke depannya.

Sementara harga bitcoin pada saat ini per satu bitcoin sekitar $ 499- $ 500 di pasar AS, pada pasar OKCoin satu bitcoin berharga lebih dari 3500 Yuan, yang setara dengan $ 533. Seperti biasa, permintaan yang meningkat telah dikait-kaitkan dengan ekonomi China yang melemah karena devaluasi negara itu, yuan. Cina telah mulai mempertimbangkan Bitcoin menjadi pilihan investasi alternatif negara yang dapat mempertahankan kontrol modal dengan ketat, mencegah orang-orangnya untuk berinvestasi kedalam mata uang Negara lain atau aset lain di luar negeri.

Karena Meningkatnya Harga Bitcoin, Harga Ether Mengalami Penurunan

Karena harga Bitcoin yang terus meningkat, para pedagang di seluruh dunia telah memulai perdagangan bitcoin dengan minat yang baru. Sepertinya banyak para pedagang trading pemilik aset kripto lainnya yang beralih ke bitcoin. Ethereum contohnya, yang telah mengalami perkembangan pesat dari kripto lainnya-para pedagang sejauh ini meninggalkan hingga menjual semua assetnya pada ethereum untuk beralih ke market bitcoin. Dan jumlah pengambilan atau minat pada ether telah secara signifikan berkurang/menurun. Hal inilah yang menyebabkan penurunan pada harga eter.

Lagi-lagi Harga Bitcoin Didorong Oleh Market China

2-169x300

Volume pasar dan distribusi mata uang secara statistik telah menunjukkan bahwa pasar Bitcoin sedang didorong oleh komunitas Bitcoin Cina. Namun, kenaikan harga Bitcoin saat ini mungkin mempunyai umur yang pendek karena pasar akan mulai stabil kembali setelah fase permintaan yang lebih ini.

Dengan rencana penurunan jaringan Bitcoin yang telah dinanti-nanti, kita bisa mengharapkan harga bitcoin akan melonjak tinggi dengan segera setelah imbalan/pendapatan pertambangan mengalami pengurangan pada bulan Juli nanti. Ini akan menciptakan lebih banyak permintaan pada jumlah bitcoin, mendorong harga bitcoin terbang ke atas. Tren hijau akan terus berlanjut sampai orang mulai melikuidasi Bitcoin mereka yang telah mereka simpan, yang akan mengakibatkan peningkatan pasokan, dan pada gilirannya hal tersebut akan mendorong harga turun ke bawah lagi.

Tren secara keseluruhan pada grafik harga bitcoin menunjukkan bahwa mata uang digital telah relatif stabil, kecuali untuk gelombang kejut yang sesekali muncul. Stabilitas harga telah menunjukkan kematangan bitcoin sebagai mata uang, berkat penerapannya yang terus meningkat dari tahun ke tahun.

Source: Bitcoin Volume Chart – Bitcoin Charts

Mengapa Harga Bitcoin Naik Pesat Hingga $ 500 Dan Ethereum Merosot?

Be the first to write a comment.

Your feedback