Shiba Inu (SHIB) Lampaui Dogecoin Selama Kuartal Kedua, Bagaimana Selanjutnya?

Shiba Inu

Token Shiba Inu (SHIB) sangat patut dipertimbangkan. Pasalnya kinerja SHIB selama kuartal kedua tahun 2021 jauh melampaui Dogecoin (DOGE) yang diusung oleh Elon Musk. Jangan kaget, kinerja SHIB menjadi 11,5 juta persen. Hal ini ditegaskan dari laporan kuartalan CoinGecko.

Shiba Inu (SHIB) memiliki kinerja yang mengesankan di kuartal kedua tahun 2021. Shiba Inu (SHIB) mengungguli “meme crypto” Dogecoin sepanjang kurtal kedua dengan pengembalian triwulanan mencapai 11.566.501 persen!

Membeli SHIB senilai US$1 pada awal kuartal kedua akan menghasilkan US$456.929 ketika SHIB membukukan rekor tertinggi sepanjang masa sebesar US$0,00003791.

Namun kini, ketika pasar kripto lemah lesu, SHIB masih di wilayah “bear” dengan US$0,0000055 sebagai macro support.

Di sisi lain, secara fundamental, perkembangan TVL ShibaSwap yang mencapai lebih dari US$1 milyar 2 hari sejak kali pertama diluncurkan, bisa menjadi bahan pertimbangan tambahan untuk menyerok lebih banyak ketika harga masih sangat murah seperti ini.

Puncaknya, jika Anda membeli Shiba Inu (SHIB) seharga US$$1 di awal tahun, Anda akan mendapatkan US$$456.929!

Fakta lainnya, Shiba Inu (SHIB) telah mengalami penurunan 82 persen sejak Vitalik Buterin menyumbang dan membakar beberapa SHIB-nya.

Laporan oleh tim di CoinGecko selanjutnya menunjukkan bahwa nilai Shiba Inu (SHIB) mencapai nilai tertinggi sepanjang masa US$$0,00003791 pada 10 Mei 2021.

Dua hari kemudian, dan pada 12 Mei 2021, Vitalik Buterin menyumbangkan lebih dari 50 triliun SHIB ke India COVID Relief Fund.

Jumlah SHIB ini bernilai sekitar US$1 miliar dengan Vitalik memilih untuk membakar 90 persen dari sisa kepemilikan SHIB-nya.

Urutan peristiwa oleh Vitalik Buterin dengan demikian mengakibatkan Shiba Inu terkoreksi sekitar 82 persen menjadi nilai saat ini US$0,0000068, dua bulan kemudian.

Shiba Inu (SHIB) masih di wilayah bear, dengan US$0,0000055 sebagai wilayah support yang baik. Dari sudut pandang analisis teknis, tidak banyak yang berubah untuk Shiba Inu (SHIB) di pasar kripto.

Pandangan sekilas pada grafik SHIB/USDT 6 jam mengungkapkan bahwa aset kripto ini masih berada di wilayah bearish, karena terus diperdagangkan di bawah MA50, 100 dan 200.

Pergerakan harga SIB/USD di time-frame 2 jam.

SHIB juga telah mengalami death cross di time-frame 6 jam. Rata-rata pergerakan 50 telah melewati MA 200 dari atas
US$0,0000055 bertindak sebagai zona dukungan pada level makro.

Sementara itu berdasarkan indikator MACD harian telah bersilangan dengan cara bullish mengisyaratkan minat beli yang diperbarui. Indikator tambahan, yakni LKM 6 jam dan RSI juga memastikan adanay potensi pembalikan untuk SHIB. Namun, konfirmasi ke wilayah bullish ketika indiaktor MA 50, pada grafik 6 jam, sebagai support.

Death cross terus bermunculan, sebagai pertanda pelemahan.

Di atas semua, kelesuan pasar kripto mengakibatkan sebagian besar kripto yang popular, termasuk SHIB belum mendapatkan apresiasi yang baik.

Namun demikian, perkembangan fundamental, salah satunya adalah ShibaSwap dapat dijadikan tolak ukur utama. SHIB juga punya korelasi erat dengan token lain di ekosistem ShibaInu, yakni BONE dan LEASH. Anda bisa mendapatkan itu dengan cara men-staking SHIB di ShibaSwap.

ShibSwap memang digadang seperti UniSwap dan sejumlah DEX lainnya, di mana token utamanya sebagai pencipta likuiditas DEX-nya.

Selain itu, total pasokan SHIB pada dasarnya sudah berkurang lebih dari 41 persen, akibat langkah burn oleh Vitalik. Alhasil, konsentrasi kepemilikan berkurang drastis.

Dan seperti biasa, untuk menantikan SHIB bergairah kembali, kita perlu mengawasi gerakan BTC yang harus mengarah ke atas kembali. [triv]

Comments are closed for this post.