Gejolak Altcoin Mempengarui Crypto Market Cap Yang Kini Sudah Menyentuh New All-Time High

Cryptocurrency kini telah mencapai catatan terbaru dari kapitalisasi pasar yang tinggi di awal tahun ini.

Menurut data dari Coinmarketcap.com, cap dari gabungan Bitcoin dan altcoin ini telah mencapai $ 27,85 Miliar pada tanggal 2 April.

Baca juga: Mandatory Signaling SegWit BIP148 Akan Di Undur Hingga 1 Agustus 2017

thminerslog

Volume perdagangan selama 24 jam di bursa pertukaran yang tercatat oleh situs sebanyak $ 856,3 juta. Tahun ini volume perdagangan cryptocurrency berkembang lebih besar dari tahun-tahun yang lalu.

Pada saat yang sama, dominasi pasar secara keseluruhan masih dipegang oleh Bitcoin, yang pada awal tahun ini menempati 87 persen dari seluruh total kapitalisasi pasar cryptocurrency, dan telah mencapai titik terendah yang baru.

Pada waktu penulisan, Bitcoin menyumbang kapitalisasi pasar sebanyak 66,9 persen, dan masih mengalami penurunan karena pasar altcoin sedang mengalami gejolak hebat.

Pasar altcoin kini telah mengalami pergolakan yang signifikan, yang pertama yaitu Dash yang kini mulai kehilangan setengah dari nilainya $ 100 yang kini duduk di level harga $ 56 hari ini.

Namun sebaliknya, koin legenda litecoin, yang masih datar semenjak kejadian monumental yang dialami oleh Dash, dan harganya kini mencapai $ 8 per koinnya.

Lalu Decred dan Xrp yang baru saja membuat pergerakan hebat, serta beberapa altcoin lainnya. Apakah ini merupakan tanda bahwa cryptocurrency akan membuat jalan yang baru setelah peristiwa penolakan ETF Bitcoin oleh SEC. Atau sebuah pertanda bahwa masyarakat sudah mulai kenal dan terbiasa dengan adanya alternatif currency yang lebih baik dibandingkan mata uang fiat?

Gambar

Gejolak Altcoin Mempengarui Crypto Market Cap Yang Kini Sudah Menyentuh New All-Time High

Be the first to write a comment.

Your feedback